Indocorners.com | Jakarta — Jelang peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia, Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal) mengadakan lomba tujuh belas Agustusan bertempat di lapangan apel Pushidrosal, Jakarta Utara, Selasa, 8 Agustus 2023.
Kegiatan yang disaksikan Komandan Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Danpushidrosal) Laksamana Madya TNI Nurhidayat tersebut memperlombakan beberapa jenis lomba, diantaranya lomba sarung berantai, manuver bambu, mengisi air menggunakan spon ke dalam botol dan memindahkan tepung dengan piring leper dimana perlombaan tersebut diikuti oleh perwakilan Satuan Kerja (Satker) di tiap-tiap departemen.
Selama kegiatan berlangsung seluruh personel baik Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Pushidrosal sangat antusias mengikuti keseruan permainan yang dilombakan dimana momen yang diadakan merupakan lomba tradisional setahun sekali dalam menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus.
Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Pushidrosal Letkol (Mar) Bastian Setya Laksana Putra sebagai ketua panitia penyelenggara mengungkapkan jika kegiatan tersebut dalam rangka memeriahkan dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 selain itu sebagai upaya mempererat kekeluargaan, kekompakan dan kerja sama di antara personel Pushidrosal semakin terjaga.
Hadir menyaksikan dalam acara kegiatan tersebut antara lain Pejabat Utama Pushidrosal, Para Kasatker Pushidrosal, Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Pushidrosal.
Arsih